Sabtu, 23 Maret 2024 - 20:39:04 WIB

Petrokimia Volleyball Academy vs Kharisma Premium Di Final “Nusantara Cup 2024”

Penulis : Redaksi
Kategori: OLAHRAGA - Dibaca: 1410 kali


Turnamen bola voli bergengsi “Nusantara Cup 2024” yang ditayangkan di MOJI akan segera berakhir. Dalam babak final four yang dilangsungkan sejak 17 Maret lalu di GOR UNY Yogyakarta, akhirnya meloloskan Petrokimia Volley Ball Academy (Gresik) dan Kharisma Premium (Bandung) dari tim putri untuk bertemu di babak final. Sementara dari tim putra Bintang Mahameru Sejahtera (Bekasi) dan Tectona (Bandung) akan bertemu di final. Langkah Petrokimia Volley Ball Academy untuk melaju ke final tak terbendung usai tampil prima sepanjang gelaran turnamen. Dalam laga terakhir final four melawan Elang Laut (Subang), Petrokimia Volley Ball Academy meraih kemenangan dengan skor 3-1 (25-18, 17-25, 25-22, 25-18). Sebelumnya, tim besutan Shobirin ini meraih dua kemenangan yakni atas Vita Solo (3-1) dan Kharisma (3-0). Petrokimia Volley Ball Academy dan Kharisma Premium akan melakoni laga penentuan di final yang berlangsung di hari Minggu, 24 Maret 2024 pukul 21.00 WIB. Sementara Elang Laut dan Vita Solo akan memperebutkan posisi ketiga dalam laga yang berlangsung hari ini, Sabtu, 23 Maret 2024 pukul 19.30 WIB.

Dari tim putra, Bintang Mahameru Sejahtera (Bekasi) memastikan langkah ke babak final “Nusantara Cup 2024” usai membungkam SKN BDK Volleyball Club (Kudus) dengan skor 3-0 (25-16, 25-17,25-16) pada laga terakhir final four di GOR UNY Yogyakarta, Jumat (22/3/2024). Pada dua laga sebelumnya, SKN BDK memetik dua kemenangan ketika melawan Tectona (Bandung) dengan skor 3-1 dan Surabaya Flame (Surabaya) dengan skor 3-0. Namun tercatat Tectona pun meraih dua kemenangan atas Surabaya Flame (3-1) dan Bintang Mahameru Mahameru Sejahtera 3-0. Sedangkan Bintang Mahameru juga meraih dua kemenangan yaitu atas Surabaya Flame (3-1) dan SKN BDK Volley Ball Club (3-0). Dengan sama-sama mengoleksi masing-masing dua kemenangan dan satu kekalahan membuat ketiga tim harus hitung-hitungan untuk melangkan ke final. Dari ketiga tim tersebut yang memiliki poin set lebih baik. Bintang Mahameru Sejahtera akan menghadapi Tectona pada laga final yang berlangsung di hari Minggu, 24 Maret 2024 pukul 21.00 WIB. Untuk perebutan posisi ketiga, SKN BDK Volleyball Club akan berhadapan dengan Surabaya Flame di hari Minggu, pukul 19.30 WIB.

Siapakah yang akan menyandang gelar juara dan mengangkat trophy “Nusantara Cup 2024”? Saksikan Final “Nusantara Cup 2024”, hanya di MOJI dan Vidio.